Sabtu, 03 April 2010

Bisnis Multi Level Marketing

Jangan bergabung di bisnis MLM kalo kita berharap akan cepat menjadi kaya raya dalam waktu singkat. Tidak ada jalan cepat untuk menjadi kaya. Bisnis MLM adalah pola bisnis unik karena berbeda dengan bisnis konvensional lainnya. Industri MLM merupakan
bisnis siap pakai yang bisa kita masuki tanpa harus memiliki keahlian khusus. Kita tidak perlu menyiapkan uang 50juta untuk memulai bisnis ini. Bisnis MLM memiliki karakteristik berbeda karena bisnis ini membutuhkan daya energy dahsyat karena membutuhkan sebuah tujuan jelas, kemauan keras, komitmen dan keberanian untuk memulai. Kita perlu banyak motivasi kalo benar-benar ingin sukses di dalamnya.
Sekali lagi tidak ada konsep bisnis MLM yang membuat orang menjadi cepat kaya. Tapi kelebihan bisnis MLM ini kita tidak perlu menginvestasikan waktu seumur hidup untuk
mendapatkan kesuksesan dari bisnis MLM cukup investasi kan waktu dua sampai lima tahun secara konsisten maka kita akan mendapatkan kesuksesan.

Hal-hal yang harus di ingat kalo ingin sukses yaitu:

1.Alat
Mengapa harus alat?, saya percaya bahwa setiap orang itu adalah pekerja keras. Dari tukang becak hingga seorang presiden sekalipun, mereka sama-sama pekerja keras. Namun salah satu yang membedakan keberhasilan adalah alat yang dipakai. Presiden jelas menggunakan kekuasaan sehingga di bayar lebih tinggi sedangkan tukang becak kendaraan yang dipakai sebatas becak maka sebatas itulah hasil yang didapat.

2. Bekerja
Semua orang pasti setuju kalo untuk mendapatkan sesuatu kita harus usaha dan kerja keras. Allah SWT tidak akan menolong orang yang malas yang hanya duduk berdiam diri dengan tidak melakukan apa-apa segala sesuatu tidak akan pernah datang sendiri perlu usaha dan kerja keras untuk mendapatkan sesuatu yang kita inginkan dalam hidup.

3. Cita-cita
Masih banyak orang yang menganggap remeh impian atau cita-cita. Ketika kecil kita semua punya impian atau cita-cita namun ketika beranjak dewasa impian itu buyar. Keberhasilan yang kita dapat berawal dari impian atau cita-cita itu. Hanya orang yang punya impian yang besar yang akan berhasil di bisnis ini, karena dengan punya mimpi atau cita-cita otomatis kita akan mewujudkannya.

4. Doa
Segala sesuatu harus disyukuri sebagai anugerah Yang di Atas. Manusia cenderung melupakan Sang Pencipta ketika mendapat kelimpahan /kesuksesan sebaliknya kita bersujud dan berdoa meminta ketika berada dititik terbawah . Kekuatan sebuah doa telah membantu banyak orang menjalani proses kehidupan.

Kita adalah mahluk Tuhan yang paling sempurna, Allah pun ingin kita mempunyai kehidupan yang bearti. Manusia tumbuh dan belajar, manusia mempunyai pikiran luar biasa dan alam bawah sadar yang dahsyat . Oleh karena itu gunakan pikiran untuk belajar menciptakan kemajuan-kemajuan dalam hidup. Lakukanlah sesuatu agar lebih dekat dengan impian yang diimpikan. Bekerjalah lebih keras, lebih aktif dan produktif. Langkah tersebut sangat effektif dalam meningkatkan kemungkinan mendapatkan uang, kekayaan atau sesuatu yang berharga bagi manusia.

Bisnis inilah yang saya jalani sekarang bersama Oriflame Boss Family... insya allah saya akan konsisten,

0 komentar:

Posting Komentar